Nama Alumni : Luthfi Azizah Azhar
Jurusan : Sastra Indonesia
Kampus : Universitas Gadjah Mada
Saya seorang gap year taker, di mana akhirnya dengan skenario Allah yang sedemikian ajaib nya, saya bertemu dengan BIAS Education. Lembaga Bimbingan Belajar UTBK-SNBT khusus gap year di Pare, Kampung Inggris. Di mana awalnya saya berniat ke Pare untuk mengambil kursus Bahasa inggris, tetapi lebih dulu memutuskan untuk mengambil program 9 bulan intensif di BIAS.
Di BIAS ini, keajaiban-keajaiban lain datang tanpa saya duga. Bertemu kawan baru, yang sama-sama senasib seperjuangan. Kami belajar bersama, bahkan sudah terasa seperti keluarga kedua. Di sini pula saya menata hidup lagi. Menyusun mimpi yang sempat terurai. Bersama orang-orang yang sesama gap year, tentu ada keterikatan batin yang kuat antara satu sama lain.

Sahabat Belajar – Ya, ini salah satu program yg ada di BIAS Education. Saya sangat suka, karena di situ saya berkesempatan untuk belajar dan tentu saja, mengajar (BIAS Education: Belajar untuk Mengajar). Kami mendapatkan kesempatan utk mengajari teman yang lain, jadi bukan hanya review materi tetapi juga menambah dan menguji nyali seberapa paham kita materi tsb.

Maha besar Allah. Begitu baik Allah. Saya pun tidak menyangka kabar baik datang silih berganti, saya lolos di UGM, UNS, UNY dan UIN jogja dan pada akhirnya saya pilih UGM yang sejak dulu saya impikan.
Dan, inilah orang-orang yang begitu banyak membantu saya. Keluarga camp 11, camp 13, kelas aset, semua teman di BIAS. Serta tentu saja tutor-tutor hebat di BIAS. Terimakasih BIAS, karena BIAS saya yakin perjuangan itu butuh keseriusan. Hal-hal baru lain saya temui disini beserta orang-orang di dalamnya<3. KALIAN HEBAT!!! Terimakasih telah mempertemukan kami, dan kini kami berpisah dengan masa depan masing-masing. See You on TOP!!